News Update :

Wow, Indah Dewi Pertiwi Kalahkan Agnes Monica

Cukup mengejutkan, penyanyi Agnes Monica yang langganan masuk nominasi dan mendapat penghargaan artis Asia hingga dunia, ternyata di dalam negeri dikalahkan penyanyi Indah Dewi Pertiwi (IDP) di ajang Dahsyatnya Awards 2012 untuk kategori Penyanyi Wanita Solo Terdahsyat.

Selain Agnes Monica, ada juga beberapa nama penyanyi yang cukup mapan di industry musik, seperti Agnes Monica, Andien, Mulan Jameela, Nikita Willy, Syahrini, dan Vicky Shu. IDP menang atas dukungan masyarakat melalui sms.

IDP menerima piala tersebut di acara yang digelar di Hall D2 JI Expo, Kemayoran, Jakarta, Rabu (25/1) malam. Dia mengaku sangat senang karena ini adalah hadiah pertama di ultahnya yang jatuh pada 30 Januari mendatang.

“Surprise banget buat aku. Ini juga buat ultah buat Keci Musik dan ultah juga buat aku ke-21,” tutur IDP usah menerima piala kepada wartawan.

 Bagi IDP, penyanyi yang masuk nominasi Penyanyi Solo Wanita Terdahsyat merupakan idolanya dan telah memberikan inspirasi untuk jadi penyanyi.

"Nominasi yang lain juga inspirasi aku, tapi ternyata aku yang dapat. Mereka senior-senior aku. Sumpah aku seneng banget, enggak nyangka. Banyak yang layak dapat penghargaan ini, tapi aku yang beruntung," ungkap pelantun Hipnotis, itu.
Share this Article on :
 

© Copyright RAS FM 94.0 GALANG 2010 -2011 | Design by Swardana Tirta | Published by Borneo Templates.